Kamis, 11 Juni 2009

Tokoh-tokoh dalam Cardcaptor sakura


Teman & Sahabat

Daidouji Tomoyo
Tomoyo adalah saudara sepupu Sakura. Ia adalah putri keturunan keluarga Daidouji yang kaya raya. Ibu Tomoyo adalah saudara kandung dari ibu Sakura. Tomoyo adalah satu-satunya orang yang mengetahui kegiatan Sakura sebagai card captor dan sangat mengagumi Sakura. Ia selalu membuatkan kostum bagi Sakura dalam setiap petualangannya dan selalu mengabadikannya dengan handycam.



Li Syaoran
Sakura dan Syaoran adalah teman sejak kelas 4 SD. Awalnya, Syaoran sangat tidak menyukai Sakura, namun pada akhirnya Syaoran menyukai Sakura. Saat itu Sakura belum menyadarinya. Ia baru menyadarinya ketika Syaoran menyatakan perasaannya setelah peristiwa di Tokyo Tower. Sakura kaget mendengar hal itu. Sakura mencoba mencari tahu perasaannya itu pada temannya itu. Sakura baru menyadari perasaannya terhadap Syaoran , ketika Syaoran ingin kembali ke Hongkong. Syaoran membuatkan sebuah boneka beruang untuk Sakura. Setahun kemudian Sakura bertemu kembali dengan Syaoran. Dan sewaktu SMP mereka akhirnya jadian.Sakura sangat kaget ketika syaoran tiba-tiba muncul didepannya dan saat itu sakura yang sangat senang pun berlari dan memeluk syaoran....
»»  Baca selengkapnya »

Senin, 08 Juni 2009

About Cardcaptor Sakura

My Favorite Anime for this time



Anime ini berkisah tentang petualangan seorang gadis kecil yang bersekolah di SD Tomoeda bernama Kinomoto Sakura.

Suatu ketika saat sedang membersihkan rumahnya ia menemukan sebuah buku. Secara tidak sengaja sakura membuka sebuah buku berisi Clow Card. Pada waktu ia membuka buku itu ternyata ia telah melepaskan kartu-kartu yang disebut kartu Clow. Kartu-kartu Clow tersebut mempunyai kekuatan magis yang dapat mengganggu bahkan membahayakan manusia. Saat buku itu terbuka, semua kartu-kartu ciptaan Clow Reed sebanyak 52 lembar (17 lembar dalam manga) berhamburan ke seluruh penjuru kota Tomoeda. Adalah tugas dari Sakura untuk mengumpulkan kembali kartu-kartu itu dibantu makhluk bernama Cerberus, yang muncul bersamaan saat buku itu terbuka.

Buku Clow itu sendiri sebenarnya dijaga oleh Cerberus, mahluk berbentuk macan yang tergambar di sampul buku itu. Namun Cerberus rupanya tertidur sehingga semua kartu itu bisa lolos. Untuk dapat mengumpulkan kembali kartu-kartu Clow itu, Cerberus (belakangan dipanggil Kero oleh Sakura) kemudian menunjuk Sakura untuk menjadi penangkap kartu. Sejak itu dimulailah petualangan Sakura mengumpulkan kartu.

Pada suatu malam, ketika Sakura sedang terbang dengan menggunakan The Fly, ada seorang gadis yang mengabadikan kejadian itu dengan handy cam-nya. Dia adalah Daidouji Tomoyo, teman sekelas Sakura. Setelah kejadian itu, Tomoyo selalu ikut serta dalam setiap aksi Sakura untuk merekam semua kejadian dan Tomoyo-lah yang menyediakan dan mendesain semua kostum yang dipakai oleh Sakura saat menangkap kartu.

Cerita semakin menarik dengan kedatangan murid-murid baru ke SD Tomoeda. Salah seorang murid itu adalah Li Shaoran yang ternyata juga punya "misi" yang sama dengan Sakura, yaitu menangkap kartu Clow. Li Meilin, saudara Shaoran pun ikut datang untuk membantu Shaoran. Lalu ada seorang lagi murid baru yaitu Hiragizawa Eriol, yang ternyata adalah reinkarnasi dari Clow Reed, sang pencipta kartu.

Dalam perjalanannya, Sakura ditemani oleh:

* Tomoyo Daidouji, yang selalu mengambil gambar Sakura saat menyegel kartu Clow.
* Li Syaoran yang pada awalnya bersaing dengan Sakura dalam mengumpulkan Clow Card, namun akhirnya justru jatuh cinta dengan Sakura.

Pada sesi pertama dan kedua anime ini, kisah masih seputar bagaimana Sakura mengumpulkan seluruh kartu Clow yang terpencar. Sebagian kartu yang disegel oleh Sakura menjadi milik Sakura atau Syaoran, tergantung siapa yang berhasil mengalahkan kartu tersebut. Pada akhir sesi, terjadi pertarungan untuk menentukan pemilik baru dari kartu dan kedua penjaga kartu tersebut, yakni Yue yang memiliki wujud sementara Yukito, dan Cerberus yang dalam versi Indonesia disebut Kero.

Sesi ketiga anime ini berlanjut dengan usaha Sakura untuk mengubah kartu Clow menjadi kartu Sakura yang baru, setelah ia ditetapkan sebagai pemilik baru. Intrik pun berlanjut, seperti kemunculan murid Eriol Hiiragizawa yang merupakan sebagian reinkarnasi Clow Reed, dan juga Syaoran yang selalu berusaha untuk mengungkapkan perasaannya pada Sakura.

Manga dan Anime

Buku yang diterbitkan terdiri dari 12 buah, dan seri anime berjumlah 70 episode dalam durasi 30 menit. Di Indonesia, seri ini ditayangkan oleh RCTI sebanyak 70 episode Setelah Sebelumya ditayangkan di TPI Selama 2 tahun ( Juli 1999-Nopember 2000) dengan translasi bahasa Indonesia selama 3 season (Clow Card, The Last Stand, dan Sakura Card). Bukunya diterbitkan oleh Elex Media Komputindo sejumlah 12 buah dengan format dibalik dengan pembacaan dari kiri ke kanan.


»»  Baca selengkapnya »